Cara Membuat Blog di Blogger

Cara Membuat Blog di Blogger

Ingin membuat website atau blog seperti ini?. Cukup mudah sekali untuk membuatnya dan gratis, silahkan simak!



Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi cara untuk membuat blog super cepat, bahkan bagi yang awam pun akan dapat membuatnya dengan mudah! Insya Allah. Sebagai catatan bahwa blog yang saya maksud itu memiliki alamat domain "www.contoh.blogspot.com" berakhiran ".blogspot.com".

Pertama, Anda harus mempunyai e-mail dari Gmail.com contoh "contoh@gmail.com" jika belum punya silahkan buat akun terlebih dahulu di sini;

(Klik 'Buat Akun' pada bagian kanan atas halaman)

Kedua, jika sudah memiliki e-mail "contoh@gmail.com" saatnya membuat blog di sini;

(Klik 'Blog Baru' pada bagian kiri atas halaman)

Ketiga, akan muncul formulir. Silahkan ini judul, alamat (contoh.blogspot.com), dan pilih template blog yang menarik.

(Setelah diisi semuanya, klik 'Buat Blog !')

Blog Sudah Jadi !

Cara memasang tulisan di blog seperti berikut,

Pertama, masuk halaman utama di sini, klik segitiga terbalik kemudian pilih pos;

(Klik 'pos' pada deretan pilihan)

Kedua, Pilih entri baru;

(Klik 'Entri baru' pada bagian kiri atas halaman)

Ketiga, silahkan Anda memulai membuat tulisan. Kalau tulisan Anda memiliki kategori tertentu silahkan tulis kategori tersebut pada kolom label (contoh kategori "Kesehatan")

(Klik 'Publikasikan', jika telah selesai)

Tulisan Sudah Jadi !

Jika ingin melihat blog Anda yang sudah jadi klik "Lihat blog"

(Klik 'Lihat blog', pada bagian atas halaman)
Selesai !

Catatan:
1. Ingat baik-baik e-mail, password dan alamat blog Anda;
2. Jika ingin meng-edit blog, kunjungi Blogger.Com untuk log in;
3. Rajin-rajinlah berkreasi dengan rajin membuat tulisan di blog Anda.

~ Selamat Mencoba ~


Bagikan ke: Facebook Twitter Google+

0 Response to "Cara Membuat Blog di Blogger"

Posting Komentar

Contact Us

Nama

Email *

Pesan *

Back To Top